Senin, Agustus 24, 2009

Tentang Monetize Blog (dari nubie untuk nubie)

Saya cuma ingin berbagi dengan para sobat blogger sesama nubie mengenai monetize blog. Banyak sobat Nadja Tirta yang secara alami, blognya telah berkembang pesat.. dan tanpa mereka sadari, mereka memiliki potensi yang sangat besar untuk memulai monetize blog..

Mudah-mudahan sih paling ngga tulisan ini bisa ngasih masukan, wawasan, buat sobat.. (halah ribet..) dan tentunya apresiasi lebih baik pada para pelaku blog monetize dan pebisnis online. Buat para master... Tolong ya.. jangan pelit-pelit informasi sama nubie hehehe.. Jangan biarkan kami tersesat pada bisnis online yang SCAM karena kurangnya informasi!!

Apa itu Monetize Blog
Menurut bahasa saya sih monetize blog itu artinya cara-cara yang kita jalankan agar membuat blog kita bisa menghasilkan uang. Monetize blog bukanlah cara cepat kaya atau mendadak kaya karena kita memiliki blog di internet. Perlu konsistensi dan ketekunan dalam menjalankan, sama seperti menjalankan bisnis lain pada umumnya. Jadi kita baru bisa- ongkang-ongkang kaki atau bersantai di kursi goyang, jika kita sudah memiliki blog yang sukses dan dapat berjalan dengan sendirinya.

Bukan bermaksud melakukan provokasi, jika mengatakan bahwa saya ngiler dengan penghasilan dan kesuksesan para pebisnis online, yang karenanya berani tidak meneruskan kuliah S1 dst.. berani tidak memiliki pekerjaan kantoran.. Bahkan kini bebas ngeblog sesuka hati dari satu kota ke kota lain.. mau di Indonesia oke.. mau di luar negeri juga ngga masalah...

Tes.. tess.. iler saya netes.. bener-bener ngiler hahahaa...

Apa itu Page Rank ?
Secara umum, kunci kesuksesan dari blog monetize adalah trafik. Sederhananya gini, semakin rame pengunjung toko kita, semakin besar juga kemungkinan dagangan kita laku dan habis terjual kan? Jadi trafik blog kita selalu berbanding lurus dengan penghasilan dari blog monetize.

Terus hubungannya dengan page rank? Pagerank sendiri saat ini merupakan salah satu alat ukur paling populer untuk kualitas trafik dari blog yang kita miliki. PageRank merupakan salah satu fitur utama mesin pencari (Search Engine) Google dan diciptakan oleh pendirinya, Larry Page dan Sergei Brin yang merupakan mahasiswa Ph.D. Universitas Stanford. PageRank adalah sebuah algoritma yang telah dipatenkan yang berfungsi menentukan situs web mana yang lebih penting/populer. Selebihnya cari tau sendiri yah.. Hehehe..

Jadi sobat, setelah baca tulisan ini cek Masing masing PageRank nya ya.. Selamat bagi yang udah punya PR, karena itu akan jadi modal utama yang luar biasa untuk mulai melakukan blog monetize jika berminat of course..

Apa itu SEO (Search Engine Optimization)
Optimisasi mesin pencari : Search Engine Optimization, biasa disingkat SEO, adalah serangkaian proses yang dilakukan secara sistematis yang bertujuan untuk meningkatkan volume dan kualitas trafik kunjungan melalui mesin pencari menuju situs web tertentu dengan memanfaatkan mekanisme kerja atau algoritma mesin pencari tersebut. Tujuan dari SEO adalah menempatkan sebuah situs web pada posisi teratas, atau setidaknya halaman pertama hasil pencarian berdasarkan kata kunci tertentu yang ditargetkan. Secara logis, situs web yang menempati posisi teratas pada hasil pencarian memiliki peluang lebih besar untuk mendapatkan pengunjung.

Jadi ilmu SEO ini adalah salah dua (bukan salahsatu) hal yang wajib diketahui bagi para peminat blog monetize. Pengen tau lebih dalam tentang SEO ? Usaha ya sob.. Hehehe...

Trus Gimana?
Setelah sadar bahwa kita punya modal untuk dapet duit dari blog, tentunya kita harus tau metoda macam mana yang bisa menghasilkan...dan kita pilih untuk ditekuni.. Sebaiknya sih pelajari dan praktekan satu-satu... soalnya banyak banget sob.. Atau lebih baik lagi jika kita berguru langsung pada ahlinya.

Yang menarik dari monetize blog adalah banyaknya alternatif untuk mendapatkan rupiah maupun dollar dari blog kita. Paid Review adalah salah satu cara mendapatkan uang dengan menulis artikel atau review di blog kita sendiri. Tentu saja ada syarat dan peraturan dari advertiser yang harus kita penuhi, seperti topik, cara penulisan, dll. Menjual Ruang Iklan di blog adalah cara cocok untuk blog yang sudah memiliki trafik tinggi dan memiliki komunitas yang sudah terbangun. Menampilkan Iklan PPC atau PPM dari pihak ketiga, dimana kita bisa mendapat komisi jika pengunjung mengklik iklan tersebut (PPC) atau kita bisa mendapat komisi per sekian kali iklan ditampilkan (PPM). Jika kita punya keahlian Bahasa Inggris, kenapa sobat ngga Menjual Jasa terjemahan? YAng penting jasa yang kita tawarkan di blog sesuai dengan minat dan keahlian oke.. Menjual Produk, ... sayang sekali jika di daratan kita punya bisnis, tapi ngga coba kita pasarkan melalui blog ya.. Menjual Blog, ... kadang ada yang berminat untuk membeli blog kita jika blog kita sudah ramai pengunjung untuk tujuan komersil..

Tru Gimana Lagi ?
Tulisan ini cuma korek api aja... Mau jadi gas, bensin, minyak tanah, atau bahkan air.. itu hak sepenuhnya dari sobat blogger semua, yang penting kita tetap berteman hehehe..
Dan bagi yang memilih untuk menjadi bensin... Selamat berjuang aja deh ...
I Lope Yu Pull....

Kamis, Agustus 06, 2009

Positif Bagi-Bagi PR

PART I POSITIVE
Pertama
"Oek... oek..."

"Kenapa jeng kok muntah-muntah?"
"Mungkin masuk angin A.."
"Kemaren lupa ga pake sweater ya."

Kedua
"Oek.. oek..."
"Kenapa ?"

"Dapurnya bau banget..banyak piring kotor"
"Hehe.. bersihin bareng yuk.."

Ketiga
"Oek.. oek.."
"Kok tiap hari oek.. oek.. sih?"

Curiga karena tiap hari diajeng oek.. oek.. akhirnya aku lari ke apotek trus beli test pack bungkus biru putih yang harganya 3000 perak. Besok pagi-paginya nyeburlah si test pack itu selama 60 detik ke mangkok putih, dimana urine pertama diajeng menggenang. Secepat kilat dua buah garis warna merah melintang menunjukkan dirinya.
Dan menurut yang gue baca, jika dua garis merah itu yang muncul, gue kemungkinan besar bakal jadi seorang bapak dalam waktu dekat. Whuaaa I'm being a father !

Saking amazing, nervous dan semangatnya (lebay sob..), gue keingetan sama blognya sobat gue si
fajarbukan disitu ada artikelnya dia, tentang gimana kita bisa liat prediksi wajah bayi instant (hah.. bayi instant? loe kira mie instant bro?). Mau ngga mau liat sobat gue si fajarbukan udah punya bayi instant, hasil dari Angelina Joli.. (ngarep ya bro)... gue jadi sedikit ngiri. Hasilnya seperti yang bisa sobat liat di atas... Hihihi... Yeah thats my baby girl face versi www.makemebabies.com ... And rambutnya kriting kayak giring !

Gue sama diajeng udah nyiapin nama yang cantik buat my babygirl. Nama itu
NADJA TIRTA Keren kan? Jangan dibajak ya sob hehe.. Cuman masih bingung kalo ternyata yang muncul besok itu ternyata babyboy. Whuahaha... baru liat dua garis merah gini aja dah melayang kemana-mana... Yang penting doanya aja ya sob... Oya.. Ada ide nama engga, jika ternyata yang nanti muncul.. my babyboy.. sob?

PART II BAGI_BAGI PR (PEKERJAAN RUMAH)
Ngga nyangka, ternyata sahabat saya si senjakala sama si harrykazzama memberikan award yang sama ini. Tapi berhubung senjakala yang duluan ngasih, linknya yang dari doski yang duluan gue publish. Sementara yang dari harry gue simpen dulu ya sob.. nunggu sobat gue nambah dulu hehe.. Makasih ya sob ! Ini adalah Award yang ber-backlink, sehingga dapat meningkatkan PR serta traffic blog. Maka, bagi para sahabat blogger yang beruntung mendapatkan award ini dan mau meneruskannya pada blogger lain, akan mendapatkan keuntungan back link secara otomatis.

Namun -kata si senja yang ngasih award ini- ada ketentuan dan syarat bagi yang beruntung menerimanya. Ia mengatakan bahwa: Pertama penerima award ini diwajibkan, kudu, dan harus memberikan award ini kepada 10 teman yang lain. Kedua penerima award ini diwajibkan, kudu, dan harus memasang link-link dibawah ini.1. Omtomi 2. Blognya ipank 3. My Music 4. Avanca Linux 5. Ote Tatsuya 6. Deogracias 7. Akhi Rido Wahyudi 8. Imam setiawan 9.Senja 10.Nadja Tirta

Aturan mainnya, sebelum kamu meletakkan link di atas, kamu harus menghapus peserta nomor 1 dari daftar kemudian masukkan link kamu sendiri di bagian paling bawah (nomor 10). Sehingga otomatis semua peserta naik 1 level. Yang tadinya nomor 2 jadi nomor 1, nomor 3 jadi 2, dst. . Tapi ingat ya, kita semua harus fair dalam menjalankannya, mengingat khasiatnya yang ngga bisa dipandang remeh dalam meningkatkan back link dan traffic blog, jika kita mau mengerjakan Pekerjaan Rumahnya.

Asumsinya, jika tiap penerima award mampu memberikan award ini kepada 5 orang saja dan mereka semua mengerjakannya , maka jumlah backlink yang akan didapat adalah
  • Posisi 10 jml backlink = 1 ;
  • Posisi 9 jml backlink = 5 ;
  • Posisi 8 jml backlink = 25 ;
  • Posisi 7 jml backlink = 125 ;
  • Posisi 6 jml backlink = 625 ;
  • Posisi 5 jml backlink = 3.125 ;
  • Posisi 4 jml backlink = 15.625 ;
  • Posisi 3 jml backlink = 78.125 ;
  • Posisi 2 jml backlink = 390.625 ;
  • Posisi 1 jml backlink = 1.953.125
Dan semuanya menggunakan kata kunci yang kamu inginkan. Dari sisi SEO kamu sudah mendapatkan 1.953.125 backlink. Selain itu keuntungan lainnya jika pengunjung web para downline kamu mengklik link itu, kamu juga mendapatkan trafik tambahan. Nah, silahkan copy paste saja, dan hilangkan peserta nomor 1 lalu tambahkan link blog/website kamu di posisi 10. Ingat, kamu harus mulai dari posisi 10 agar hasilnya maksimal. Karena jika kamu tiba2 di posisi 1, maka link kamu akan hilang begitu ada yang masuk ke posisi 10.

Selanjutnya saya akan memberikan award ini kepada para sahabat, terutama sahabat yang rajin ngerjain atau malah belum punya PR alias "Pekerjaan Rumah", seperti saya yakni : 1. Blog Qucluk 2. Lady Clara 3. Dewi 4. Myuz 5. Princess 6. TheLakiLaki 7. Ziendoo 8. Echa 9. Rumah Goen 10. Thiamonica

Selamat mengambil award-nya, sobat. Tetap jalin persahabatan antara kita, agar blog sobat cepat naik traffic pengunjung dan PR nya. Selamat kepada para sahabat blogger yg mendapat award. Mudah-mudahan, jika hal ini dilakukan dengan benar, maka akan mendapat back link nya. Serta semakin menambah semangat kita semua untuk berblogging ria...

Oya ngga lupa, Nadja Tirta juga pengen tersenyum dan menjalin persahabatan yang lebih erat lagi dengan semua sahabat blogger yang sedia berkunjung kesini dan komen disini..

Terutama kepada sobat blogger yang baik-baik dan keren-keren seperti...
NURA
Evylia Hardy
Angga Chen
Henny Y. Caprestya
Kakve-santi
Perempuan Rumahan
Setiawan Dirgantara
Arumsekartaji
Mr.Bambosi

Salam Hangat,
Nadja Tirta

Selasa, Agustus 04, 2009

Lights of Life : Cerita Hari Ini


Siapa Yang Bodoh ?
Sebuah mobil yang dikemudikan anak muda melaju dengan kecepatan tinggi. Tiba-tiba seorang nenek yang ada di pinggir jalan langsung menyeberang. Pemuda yang ada di mobil itu terkejut melihat nenek-nenek yang sedang menyeberang jalan seenaknya saja, dan dia hampir saja menumburnya. Mobil pemuda itu ngepot di depan nenek-nenek itu menyeberang.

Dia keluar dari mobilnya dan langsung mengomeli nenek itu.
"Dasar nenek-nenek bodoh, nyebrang jalan seenaknya saja!"
Si nenek pun menjawab dengan suara nenek-neneknya.
"Hei anak muda, kamu yang bodoh, numbur nenek-nenek saja tidak kena.

Amerika Versus Indonesia 1
Seorang turis yang sedang berlibur, datang ke Indonesia. Dia ingin sekali merasakan rasanya naik becak. Setelah menunggu beberapa saat, ada seorang tukang becak yang lewat.
"Tolong antarkan saya untuk jalan-jalan di sekitar sini."Tukang becak terkejut, ternyata si turis bisa berbahasa Indonesia. "Baik Pak, silakan naik.." kata tukang becak dengan ramahnya.

Di perjalanan, mereka melewati sebuah jembatan yang besar dan pendek.
"Berapa lama jembatan ini dibangun?"
"Kira-kira 3 tahun Pak"
Si Turis berkata dengan sombongnya "Masa 3 tahun? Kalau di Amerika jembatan seperti ini cuman 3 bulan." Tukang becak langsung terdiam mendengarnya.

Kemudian mereka melewati Monas.
"Kalau tugu ini berapa lama dibangunnya?"
Tukang becak berpikir sejenak, kemudian menjawabnya " Kira-kira 4 tahuin Pak."
"Apa? Empat tahun ? Kalau di Amerika tugu seperti ini cuman empat bulan.." Tukang becak hanya bisa terdiam ketika mendengar ucapan sang turis itu.

Kemudian mereka berjalan-jalan ke tempat yang lebih jauh lagi. Si turis melihat ada sebuah jembatan yang panjang sekali. Ia bertanya lagi pada tukang becak.
"Kalau jembatan ini berapa lama dibangun?"
Tukang becak itu baru tahu juga kalau di situ ada jembatan baru dan menjawab,
"Kalau jembatan ini tidak tahu Pak, perasaan kemarin saya lewat sini belum ada."
Si Turis sangat terkejut, dan akhirnya hanya bisa diam mendengar jawaban tukang becak.

"Majik Indonesia sangat hebat! Di amerika tidak ada yang bisa membangun jembatan sepanjang ini dalam waktu satu hari." Ujar sang turis dalam hati..

Amerika Versus Indonesia 2
Orang Amerika telah memikirkan bagaimana caranya dari bumi ke bulan. Mereka telah mengupayakan berbagai macam cara, agar mereka dapat kesana dengan aman dan nyaman. Tapi itu semua belum seberapa, orang Indonesia telah memikirkan bagaimana caranya dari bulan ke bulan dapat ditempuh dengan aman dan nyaman.
"Bagaimana bulan depan ya..."


Messages 4 Us
Sebenarnya ada sedikit pesan singkat dari Nadja Tirta untuk semua sahabat..
  • Jangan lupakan perjuangan kemerdekaan para pendahulu kita...dan semangat nasionalisme kita sebagai bangsa Indonesia.. (menjelang 17-an hehe..)
  • Jangan terlalu tegang menghadapi hidup ini ya.. Sudahkah kita tersenyum hari ini ?